BATAM – Hujan deras yang mengguyur Kota Batam sejak tadi malam hingga pagi ini masih berlangsung. Untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan seperti potensi banjir, Satbrimob Polda Kepri disiagakan guna membantu warga masyarakat yang berada di wilayah atau lokasi rawan banjir, Minggu (10/1/2021).
“Hari ini, personel Brimob Polda Kepri kita siagakan untuk membantu warga di beberapa lokasi rawan banjir,” ungkap Dansat Brimob Polda Kepri, Kombes Pol Mohamad Rendra Salipu, S.I.K, M.Si.
Adapun lokasi-lokasi yang rawan akan banjir ialah di Perumahan Devely Residence, Kelurahan Sambau Kecamatan Nongsa, Perumahan Komando Distrik Militer (Kodim) Aviari Kelurahan Buliang Kecamatan Batu Aji, Perumahan Citra Mas Indah Kelurahan Batu Besar Kecamatan Nongsa, dan di Jalan menuju Bandara tepatnya di Perumahan Bida Garden Kelurahan Belian Kecamatan Batam Kota, Kota Batam, Kepri.
“Personel Brimob Polda Kepri membantu warga yang rumahnya terdampak dan menghimbau untuk mematikan aliran listrik. Serta juga menghimbau warga agar tidak mendekati ke sungai/aliran air yang berada disekitar lingkungan perumahan,” ucapnya.
Dansat Brimob Polda Keprk menambahkan masyarakat terus diimbau untuk selalu waspada terhadap perubahan cuaca yang sedang terjadi saat ini. Pasalnya hujan lebat disertai angin kencang masih terjadi di sejumlah wilayah di Kota Batam.
“Masyarakat diimbau untuk selalu waspada saat ke luar rumah. Sebab, hujan deras masih mengguyur Batam. Apalagi hujan disertai angin kencang seringkali mengakibatkan sejumlah pohon tumbang,” tutupnya.