HumasRI – Presiden Joko Widodo menyoroti pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN). Jokowi meminta keberlanjutan pengembangan IKN tetap terjaga.
“Pembangunan Ibu Kota Nusantara harus dijaga keberlanjutannya,” kata Jokowi saat menyampaikan pidato di sidang tahunan MPR, Selasa (16/8/2022).
Jokowi mengatakan IKN tidak hanya dibangun untuk ASN, tetapi juga untuk inovator dan wirausahawan. Menurutnya, IKN bukan sekadar kota biasa, melainkan kota rimba dengan layanan pendidikan dan kesehatan kelas dunia.
“IKN bukan hanya untuk para ASN, tetapi juga para inovator dan para wirausahawan. Bukan hanya berisi kantor-kantor pemerintah, tetapi juga motor penggerak ekonomi baru,” kata Jokowi.
“Bukan kota biasa, tetapi kota rimba dengan pelayanan pendidikan dan kesehatan kelas dunia,” sambungnya.
Jokowi mengatakan pembangunan tidak hanya terjadi melalui Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN). Jokowi mengatakan 80% dari investasi swasta juga telah diundang untuk berpartisipasi dalam pembangunan.
“Area inti pemerintah pusat memang dibangun dengan APBN, tapi selebihnya, 80 persen investasi swasta diundang untuk berpartisipasi,” kata Jokowi.
Baca Juga : Naskah Lengkap Pidato Presiden Jokowi di Sidang Tahunan MPR 2022