Cara mencegah virus Corona bisa dilakukan dengan menerapkan perilaku hidup bersih. Tidak hanya mencuci tangan akan tetapi selalu menggunakan masker serta menjaga jarak.
Hingga saat ini jumlah kasus infeksi virus Corona atau COVID-19 masih meningkat. Bahkan varian baru virus Corona ditemukan di Inggris dan juga Jerman. Belum diketahui seberapa menularnya virus mutasi baru tersebut.
Akan tetapi diharapkan kita selalu menerapkan perilaku hidup bersih dan selalu mengonsumsi makanan sehat agar terhindar dari virus Corona.
1. Pakai masker
Masker menjadi salah satu alat pelindung diri yang tak boleh kita lepaskan saat berada di luar rumah. Masker digunakan untuk mencegah penularan virus corona. Ada beberapa tipe masker yang bisa digunakan yakni masker sekali pakai atau masker bedah, masker kain dua lapis hingga masker N95.
Pastikan masker setiap hari diganti. Dan jangan menurunkan masker di dagu karena ini akan membuat masker bisa saja terkena paparan bakteri atau virus.
2. Mencuci tangan
Beberapa kasus penularan diprediksi terjadi saat tangan menyentuh permukaan yang telah terkontaminasi dengan virus kemudian tak sengaja memegang wajah, hidung ataupun mata. Karena virus corona dapat berpindah dari tangan ke hidung atau mulut.
Sehingga diwajibkan untuk mejaga kebersihan diri minimal dengan rajin mencuci tangan dengan sabun dan sebisa mungkin jangan sering-sering menyentuh wajah.
3. Social distancing
Social distancing atau menjaga jarak aman tetap harus dilakukan. Jaga jarak yang disarankan adalah setidaknya 1 meter antara kamu dan orang lain.
Social distancing dilakukan agar ketika seseorang batuk atau bersin, mereka menyemprotkan tetesan cairan kecil melalui hidung atau mulut yang mungkin mengandung virus. Jadi jika terlalu dekat, bisa saja kamu menghirup tetesan air ataupun virus yang ada dalam air liur orang tersebut.
4. Menjaga daya tahan tubuh
Cara mencegah virus Corona lainnya adalah dengan menjaga daya tahan tubuh. Untuk menjaga dan meningkatkan daya tahan tubuh, Anda disarankan untuk mengonsumsi makanan sehat seperti sayur, buah serta makanan yang mengandung protein tinggi.
Selain itu, vitamin C dan vitamin E juga bisa dikonsumsi untuk menjaga daya tahan tubuh.
5. Membersihkan ruangan secara rutin
Selain kebersihan diri, menjaga kebersihan rumah dan tempat kerja juga sangat penting dilakukan selama pandemi Covid-19.
Gunakan handsanitizer ataupun pembersih yang mengandung alkohol untuk membersihkan alat dan juga ruangan untuk mencegah virus Corona.
Simak Video “Dear Warga Indonesia, Yuk Lakukan 3W Agar Terhindar Covid-19“
[Gambas:Video 20detik]
(lus/pal)